![]() |
Sudirman Meru saat menyantuni salah satu korban |
WAJOTERKINI.COM --- Si jago merah mengamuk lagi di jalan Bau Munawarah, Kelurahan Tempe, Kecamatan Tempe, Kabupaten Wajo, Kamis 2 Juli 2015 sekira pukul 23.15 malam, sontak menjadi perhatian berbagai kalangan warga di kota Sengkang.
Salah satunya Legislator DPRD Wajo dari Komisi II, H Sudirman Meru, terlihat langsung terjun ke lokasi kejadian kebakaran hingga api dapat dipadamkan pasukan Damkar.
Selain terjun langsung memantau dampak dari kobaran api, politisi Partai Amanat Nasional (PAN) itu langsung menyerahkan bantuan uang tunai sebagai bentuk keperihatinannya kepada para korban kebakaran.
"Jadi ini alakadarnya untuk keperluan sementara bagi korban, saya sangat prihatin sehingga terjun langsung menyantuni para korban, apalagi ini di bulan suci ramadan," ucapnya.
Diketahui ada dua unit rumah panggung yang menjadi korban kebakaran yakni rumah milik H Dg Silaja dan rumah Hj Iswati. Kedua rumah yang ludes dilalap sijago merah merupakan rumah kontrakan. (wt-chal)
Saksikan videonya
Saksikan videonya
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia