WAJO, PANTAU TERKINI.CO.ID-Wakil
Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah ( DPRD) Kabupaten Wajo, H. Risman
Lukman, SP, M. Si, menghadiri acara peletakan batu pertama pembangunan gedung
MDAT As’ adiyah cabang no. 44 Baru Orai
. Sabtu, 19 Januari 2019.
Peletakan batu pertama pembangunan gedung MDAT As’ adiyah
dihadiri Bupati terpilih Kabupaten Wajo,
Dr. H. Amran Mahmud, S. Sos, M. Si, yang diamanahkan melakukan peletakan batu pertama , Hadir
Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Wajo, H. Risman Lukman, SP, M.Si, juga hadir
anggota DPRD Wajo, H. Sudirman Meru, Kementerian Agama Kabupaten Wajo, Lurah Laelo, Polres Wajo dan KM. H. Usman Pateha
yang membawakan Tausiah.
Pada sambutan Bupati terpilih Wajo, H. Amran Mahmud, menyampaikan
terima kasih dan penghargaan untuk masyarakat Baru Orai , dan untuk kelanjutan pembangunan
MDAT As’adiyah Baru Orai akan mengajak teman-teman
menjadi donatur untuk pembangunan
MDAT As’adiyah Baru Orai , dan akan
menganggarkan di anggaran pokok sebesar
Rp. 100.000.000 (seratus juta rupiah) dan
sumbangan pribadi Rp. 10.000.000 (sepuluh juta rupiah) , tuturnya
Sementara , H. Risman Lukman kepada media menyampaikan
harapan , bahwa dengan terbangunnya gedung MDAT , akan memberikan dampak yang
besar khususnya di Kelurahan Laelo , bisa menjadi salah satu pusat daerah
santri , disamping faktor keagamaan yang
makin terkokohkan, bahkan menjadi pariwisata berbasis religius santri , ucapnya
“ saya melihat dengan terbangunnya ini MDAT As’adiyah Cabang
No. 44 Baru Orai , bisa memberikan dampak yang sangat besar, yang menciptakan
daerah Laelo menjadi Kelurahan pusat daerah santri, karena Kelurahan Laelo
memiliki ciri dan kultur khusus,” kata H. Risman Lukman (Muhlis)
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia