Senin 17 Maret 2025

SPACE IKLAN

SPACE IKLAN

108 Kepala Desa Terpilih Diminta Mendata Janda

Berita Wajo Terkini
Kamis, 14 Mei 2015 | 09.00.00 WIB Last Updated 2015-07-26T22:50:52Z


Bupati Wajo HA. Burhanuddin Unru
WAJOTERKINI.COM ---Bupati Wajo HA. Burhanuudin mengharapkan kepada 108 Kepala desa terpilih, agar setelah dilantik nantinya untuk melakukan pendataan terhadap janda yang ada di desa masing-masing.

"Tugas pertama yang harus dilakukan usai dilantik adalah mendata janda yang ada diwilayahnya. Itu penting, supaya kepala desa bisa membuka lapangan kerja kepada mereka," ujar Bupati Wajo saat membuka kegiatan Pembekalas Kades terpilih di Gedung BBC belum lama ini.
 
Bupati asal Partai Golkar tersebut mengatakan, janda harus diberdayakan dengan membuka lapangan kerja kepada mereka .

Sekedar diketahui bahwa, Angka perceraian di Wajo memang terbilang tinggi.Data Pengadilan Agama Sengkang, hingga Maret tahun ini jumlah perkara yang sudah putus sebanyak 462 kasus.Tersisa 375 kasus yang harus diselesaikan Pengadilan Agama Sengkang.

Untuk tahun 2014 sendiri, jumlah perceraian mencapai 871 kasus.berbagai penyebabnya tinggi angka penceraian di Wajo. Mulai poligami, krisis ahlak, cemburu, masalah ekonomi, tidak ada tanggungjawab, impoten, gangguan pihak ketiga sampai tidak ada keharmonisan dan ada juga tanpa sebab.  Penyebab perceraian paling banyak karena masalah ekonomi.(wt-tim)
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • 108 Kepala Desa Terpilih Diminta Mendata Janda

Trending Now