WAJOTERKINI.COM --- Tanggul kembali jebol di Tokadde Kelurahan Malakke Kecamatan Belawa, terjadi sekitar pukul 08.00 pagi, Rabu 15 Juni 2016.
Jebolnya tanggul kiri sungai Bila mengakibatkan banjir dan merendam puluhan hektar ladang sawah warga, beberapa rumah warga, mesjid dan kantor kelurahan Malakke.
Dipastikan tahun ini warga gagal panen akibat luapan air sungai Bila yang tidak terbendung lagi.
"Tanaman petani terendam banjir, kasihan yang sudah tanam padi, ada juga kacang ijo, jagung, lombok semua terendam, tidak ada bisa diselamatkan" ungkap suri, warga Tokadde.
Menurut informasi yang diperoleh bahwa terus terjadi perluasan kerusakan wilayah tanggul yang jebol akibat kikisan aliran air yang deras. Sejak pagi tadi sudah mencapai 20 meter kerusakan tanggul.
Hingga saat ini belum ada bantuan yang turun kepada para korban khususnya pemilik lahan pertanian yang dipastikan mengalami gagal panen.(wt-cn)
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia