WAJOTERKINI.COM, Luwuk -- Kekerasan kembali seorang wartawan koran Harian Luwuk Post (Manado Pos Grup –Jawa Pos Grup), dianiaya oknum TNI Kodim 1308 Luwuk Banggai. Akibatnya, menderita luka robek di bagian kepala.
Dikutip KabarSelebes.com, Minggu, 15 Mei 2016, aksi penganiayaan itu dilakukan oknum TNI bernama SALIM, pemicunya sebuah pemberitaan di harian Luwuk Post yang ditulis oleh Nawi berjudul “Lansia Tewas Di Atas Perut”.
“Kejadian ini hanya salah paham, karena sebab akibat terhadap pemberitaan yang dianggap kurang baik di media saudara Nawi tentang orang tua saudara SALIM,” kata Komandan Kodim 1308 Luwuk Banggai, Letkol Inf Sapto Irianto kepada wartawan Sabtu malam.
Menurut Irianto, lansia yang diberitakan Luwuk Post tewas di atas perut dengan PSK itu adalah orang tua oknum TNI di Kodim setempat. Irianto juga mengaku sudah menahan pelaku penganiayaan dan sedang di-BAP.
“Atas kejadian pemukulan, Saudara Salim anggota Kodim saat ini sudah ditahan dan sedang dilaksanakan proses BAP untuk diambil keterangan,” kata Irianto.
Sementara itu, Nawi wartawan korban penganiayaan ditemani sejumlah rekannya dari Luwuk Post sabtu malam juga melaporkan aksi penganiayaan itu ke Polres Banggai.(wt)
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia