Jum'at 14 Maret 2025

SPACE IKLAN

SPACE IKLAN

Al Maun Mulai Susun Rencana

Berita Wajo Terkini
Sabtu, 14 Mei 2016 | 22.51.00 WIB Last Updated 2016-05-14T14:51:54Z

WAJOTERKINI.COM --- Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Al Maun Kabupaten Wajo menggelar pertemuan di Sekretariat Al Maun Jl. Sawerigading Sengkang Sabtu 14 Mei 2016 malam.

Rapat pertemuan yang dipimpin Ketua LSM Almaun Syamsul Bahri membahas program kerja LSM Al Maun.

Pertemuan tersebut menyepakati 4 program kerja yakni, Advokasi anggaran yang pro orang miskin, kemitraan dengan Badan Amil Zakat (BAZ), Desa Fokus dan tali asih Ramadan.

Ketua LSM Al Maun Syamsul Bahri Mengatakan, LSM ini bukan donatur tetapi merupakan advokasi dan fasilitator orang miskin.

Untuk menjalankan program tersebut, lanjut Syamsul maka perlu pendataan yang akurat. "Menurut saya, kita minta data kepada pengurus masjid karena mereka itu merupakan tokoh masyarakat," ungkapnya.

Sementara Dewan pembina LSM Al Maun Andi Fajar menjelaskan bahwa LSM Al Maun ini terbentuk sejak  tahun 2009.
Terkait dengan program, Fajar mengungkapkan bahwa Almaun juga mendorong soal penganggaran yang pro dengan masyarakat miskin

"Kita ini menindaki sejauh mana anggaran APBD kita berpihak kepada warga miskin. Kita juga harus intens koordinasi antar lembaga,"kata Fajar Asmari.(wt-zah)

Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Al Maun Mulai Susun Rencana

Trending Now