WAJOTERKINI.COM ,Bone -- Diduga terlibat jaringan peredaran narkoba, dua oknum polisi kembali dibekuk Satgas operasi Berantas Narkoba (Bersinar). Kedua tersangka merupakan hasil pengembangan dari penangkapan Aiptu Ms baru-baru ini.
Sebelumnya, seorang polisi berpangkat Aiptu diringkus oleh tim Bersinar di rumahnya di Perumnas Tibojong, Kelurahan Tibojong, Kecamatan Tanete Riattang Timur, Kabupaten Bone, pada Senin (18/4/2016) sore.
Kedua oknum polisi yang berpangkat Brigadir Polisi (Brigpol) ini masing-masing bertugas di jajaran Polres Bone. Kedua tersangka diketahui berinisal AA dan DG.
"AA sendiri diketahui diciduk dirumahnya di BTN Mahkota II jalan DR. Wahidin Sudirohusodo dan DG diciduk di Kecamatan Mare,"kata Humas Polda Sulselbar, Kombes Pol Frans Burung Mangera kepada wartawan.
Penangkapan kedua tersangka, lanjut Burung, dilakukan karena diduga terlibat dalam peredaran narkoba, itu diketahui setelah dilakukan pengembangan tersangka Aiptu Ms. "Kedunya merupakan kaki tangan Aiptu Ms,"tegas Burung. Rabu 20/4/2016. wt-ctr)
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia