Jum'at 14 Maret 2025

SPACE IKLAN

SPACE IKLAN

Dialog Ilmiah Nasional Terlaksana, Sami Angkat Topi

Berita Wajo Terkini
Jumat, 08 April 2016 | 15.43.00 WIB Last Updated 2016-04-08T07:43:37Z

WAJOTERKINI.COM ,Makassar - Puluhan peserta mengikuti dialog ilmiah nasional bertajuk peran media dalam menjawab kondisi kekinian dalam konteks kehidupan berbangsa dan bernegara, di Aula Kampus Universitas Islam Makassar (UIM), Jumat 8/4/2016.

Kegiatan tersebut berkat kerjasama antara Solidaritas Antivis Muda Indonesia (Sami) dengan GKMI Hebron UIM. Kurang lebih 100 mahasiswa ikut serta dalam kegiatan yang menghadirkan pemateri dari UIN Jakarta Dr Jejen Musfah dan wartawan senior Zulkarnaen Hamson.

Dr Jejen mengaku, sangat senang dapat berbaur dengan mahasiswa Makassar. Pasalnya, kata dia, berkembang image diluar sana jika mahasiswa di Makassar identik dengan kekerasan dan anarkis.

"Ternyata image buruk itu tidak benar karena ternyata mahasiswa makassar, saya disisni malah merasa mahasiswa makassar sangat bersahabat,"tuturnya.

Sementara direktur Solidaritas Antivis Muda Indonesia, Herianto Ardi, sangat mengapresiasi kegiatan yang super manfaat tersebut. Bahkan ia kagum melihat kegigihan panitia hingga mampu mengahdirkan orang-orang hebat di Makassar.

"Terima kasih, mari kita bersyukur karena kerja keras teman panitia, kerja mobile dan sangat profesional, saya angkat topi untuk panitia,"katanya.(wt-chal)

Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Dialog Ilmiah Nasional Terlaksana, Sami Angkat Topi

Trending Now