Sabtu 15 Maret 2025

SPACE IKLAN

SPACE IKLAN

Menuntut Ilmu di Negeri Kangguru

Berita Wajo Terkini
Rabu, 20 Januari 2016 | 21.33.00 WIB Last Updated 2016-01-20T13:33:57Z


WAJOTERKINI.COM --- Tuntutlah ilmu sejak dalam buaian hingga ke liang lahat, kata itulah yang menggambarkan sosok gadis cerdas nan cantik yang kini terpisah jauh dari keluarga demi menuntut segumpuk ilmu di negeri orang.

Anak seorang guru yang jenius di pelosok utara wilayah geografis Kabupaten Wajo, orang biasa menyebutnya Bumi Cakkuridi. Disana ia dibesarkan  kedua orang tuanya yakni Bandu dengan Besse Darnanisa.

Wanita kelahiran Kecamatan Gilireng 15 April 1990 itu, menyelesaikan pendidikan tingkat dasar di SDN 49 Alausalo kemudian melanjutkan pendidikan pada tingkat pertamanya di SMP Negeri 1 Gilireng.

Tak sampai disitu, sebagai anak guru ia haus akan pendidikan kendati secara ekonomis tak seperti guru masa kini, putri bungsu Bandu lalu hijrah ke ibukota Kabupaten Wajo, untuk mengenyam pendidikan di SMA Negeri 3 Favorit Sengkang.

Prestasinya terus berkembang, ia pun mencoba peruntungan mencicipi pendidikan disalah satu perguruan tinggi di ibukota Provinsi Sulawesi Selatan, Universitas Negeri Makassar tujuannya saat itu. 

Tak lama ia menempa ilmu di kampus itu. karena prestasinya jua lah gadis penyuka warna merah itu, mendapat kesempatan pendidikan di Negeri Kangguru, Australia. Rasa haru, senang, sedih bercampur aduk karena ia harus terpisah jauh dengan keluarga dengan lingkungan yang baru dan sangat asing baginya.

Bukan mudah ia hidup di negeri orang namun disanalah pemilik nama lengkap, Besse Inka belajar hidup mandiri. Demi memenuhi kebutuhan hidup ia mencoba bekerja disalah satu Cafe and Restauran, ia juga magang di sebuah Hotel.


Semua itu tidak mengganggu aktifitas pendidikannya di 522 George Street Sydney NSW 2000 Australia dengan mengambil jurusan Hospitalty and Commercial Cookery di Evolution Hospitality Institute.

Berbekal hasil kerja yang ia peroleh dengan hasil keringat, gadis sipit sawo matang itu biasa merogoh kocek sebesar $2300 per tiga bulan untuk biaya kuliah sementara biaya tempat tinggal sekira $200 dalam sepekan.

"Kami hanya bisa berharap sebagai putri daerah penghasil gas ada perhatian dari pemerintah daerah Kabupaten Wajo, out with the old in with the new  may us be happy the whole year through, I Love Indonesia, I Love Sulawesi, I Love Gilireng,"tuturnya.(wt-chal)
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Menuntut Ilmu di Negeri Kangguru

Trending Now