Senin 17 Maret 2025

SPACE IKLAN

SPACE IKLAN

Dua Korban KM Marina Ditemukan Selamat

Berita Wajo Terkini
Senin, 21 Desember 2015 | 18.12.00 WIB Last Updated 2015-12-21T10:19:03Z
Tampak dua korban sedang berusaha menyalamatkan diri meski menggunakan pelampung korban dihadang ombak yang tinggi, foto ini ambil sesaat kapal KM Marina akan tenggelam, Sabtu 19/12/2015.ist

WAJOTERKINI.COM, Kolaka -- Kapal Motor (KM) Marina Baru 2B yang bertolak dari pelabuhan Kolaka, Sulawesi Tenggara menuju pelabuhan Bangsalae, Siwa Kecamatan Pitumpanua kabupaten Wajo Sabtu, 19/12/2015 lalu dikabarkan karam diwilayah perairan teluk bone atau berjarak sekira 14 mil dari daratan utara Wajo.

Di hari kedua TimSar Gabungan kembali merilis dua korban berhasil di evakuasi di perairan Wawo Sulawesi Tenggara. Korban ditemukan dalam kondisi selamat. Baba dan Usman yang sempat terapung selama kurang lebih 30 jam atau sekira pukul 07.30 pagi tadi (Senin 21/12/2015).

Menurut Kepala Badan Penanggulangan Bencana (BPBD) KAbupaten Wajo kedua korban selamat ditemukan di tempat berbeda, Baba berhasil diselamatkan nelayan sedangkan Usman diselamatkan Marina Ekspres. 

"Ada dua tambahan korban dari 40 kemarin. Saat ini keduanya sedang menjalani perawatan intensif di RSUD Djafar Harun Lasusua Kolaka,"ucapnya.

Sementara Kepala BPBD Kolaka Utara, Aris Rauf mengatakan, sebagian korban sudah kembali ke rumahnya, mereka dijemput keluarga. Sisa ibu Suriani yang masih dirawat namun sudah pindah dari RSUD Djafar Harun Lasusua ke RSU Kolaka.

"Hingga saat ini belum ada tambahan korban, selain dua orang pagi tadi, kami masih terus melakukan pencarian korban,"jelasnya. (wt-ep)
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Dua Korban KM Marina Ditemukan Selamat

Trending Now