Selasa 18 Maret 2025

SPACE IKLAN

SPACE IKLAN

Dunia Sanggar Seni dan Jurnalis Berduka

Minggu, 15 November 2015 | 11.41.00 WIB Last Updated 2015-11-15T03:43:02Z
WAJOTERKINI.COM, Bone -- Innalillahi wa inna ilahi rajiun, anggota Sanggar Seni Saorenni Bone, Iqbal Adi Nugraha (28), berpulang ke rahamatullah, Sabtu (14/11/2015), sekitar pukul 21.30 Wita.

Jenazah almarhum Iqbal sapaan akrab Iqbal Adi Nugraha disemayamkan di kampung halamannya, Jalan Bhayangkara, Kelurahan Watampone, Kecamatan Tanete Riattang, Kabupaten Bone.

"Dari kecil kita sama-sama, tapi kali ini kita harus pisah. Innalillahi wa inna ilahi rajiun, selamat jalan daengku' IqBaL Adi Nugraha. Surga untukmu, Insha Allah," tulis adik kandung almarhum Iqbal, Iksan Adisaputra distatus blackberrynya, Sabtu (14/11).

Terpisah Ketua Saorenni Bone, Irsafril mengatakan, Sanggar Seni Saorenni sangat kehilangan dengan berpulangnya Iqbal. Menurutnya, Iqbal adalah sahabat sekaligus rekan kerja yang baik hati.

"Iqbal saudaraku sejak kecil. Orangnya santai, ceria, dan sangat peduli dengan keluarga serta teman-temannya," kata Irsafril.

Jurnalis Bone Satu ini menambahkan, Iqbal meninggal dunia di Rumah Sakit Umum (RSU) Tenriawaru, Watampone dan rencananya dimakamkan di Pemakaman Abbatangge, Kelurahan Bukaka, Watampone besok.

"Beliau (Iqbal) motivator bagi adik-adik sanggar Saorenni. Beliau sering menjadi penanggungjawab garapan untuk komposisi musik iringan tari maupun musik iringan vokal," jelas Irsafril.

Irsafil mengungkapkan, Iqbal pernah menempuh jenjang pendidikan di Insitute Kesanian Makassar (IKM) seperti event Bone Tempo Doloe pada tahun 2013 dan event lomba kebersihan Kelurahan Bone Green dan Clean di Museum Saoraja La Pawawoi.

"Beliau penggarap musik-musik tari produk-produk Saorenni Art, Antara Tanah Bangkalae, Tari Pakanna dan Alasareng," ungkap Irsafil. (wt-ais).
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Dunia Sanggar Seni dan Jurnalis Berduka

Trending Now