
WAJOTERKINI.COM ,Makassar -- Terminal Bandara Sultan Hasanuddin di Kabupaten Maros terbakar, Senin kemarin 15 Agustus 2016. Sekitar pukul 01.00 WITA. Api baru bisa dipadamkan sekitar dua jam kemudian, setelah puluhan mobil dinas pemadam kebakaran datang memadamkan api.
Gedung yang terbakar berada di bandara lama. Sehingga tidak menggangu aktivitas penerbangan. Gedung ini berada di dekat gedung VIP Galaktika yang biasa dilalui Presiden dan Wakil Presiden jika tiba di Makassar
Sejak Bandara Hasanuddin pindah ke lokasi yang baru, tidak banyak aktivitas yang dilakukan di bandara lama. Terminal kargo pun sudah pindah ke lokasi baru.
Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui penyebab kebakaran. Kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.(wt-ken)
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia