Ketua Panitia Hj Andi Ritajo mengatakan tujuan dari kegiatan itu untuk mengembangkan bakat dan minat siswa dalam bidang olahraga, membina dan mempersiapkan olahragawan berprestasi pada tingkat nasional maupun internasional sejak usia dini, mengembangkan jiwa sportifitas, kompetitif, rasa percaya diri, dan rasa tanggung jawab serta mengembangkan budidaya hidup sehap dan gemar olahraga dan menumbuhkembangkan nasionalisme dan cinta tanah air.
"Kegiatan ini diikuti oleh 478 peserta 182 putra dan 196 putri dengan lomba, kids atheletic, tenis meja, catur, takraw, volly, bulutangkis, karate, renang dan senam," kata Andi Ritajo
Sementara Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Wajo Jasman Juanda saat membuka O2SN tersebut memberikan motivasi kepada para siswa untuk berjuang meraih kemenangan setiap perlombaan dan menjunjung tinggi sprotivitas agar bisa menjadi atlet yang berprestasi.
Selain itu, dirinya juga mengatakan jika O2SN ini merupakan agenda tiap tahun dan setelah tingkat kabupaten akan berlanjut ke tingkat provinsi dan tingkat nasional sehingga melalui event ini persiapan peserta harus matang untuk melaju ke tingkat yang lebih tinggi
"Ajang ini juga merupakan ajang pembinaan minat, bakat dan kreatifitas siswa jenjang sekolah dasar tingkat Kabupaten Wajo dan acara ini juga merupakan ajang silaturrahmi antara siswa, guru dan pembina," ujarnya.(wt-rus).
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia