Minggu 16 Maret 2025

SPACE IKLAN

SPACE IKLAN

Sijago Merah Amuk Satu Unit Rumah di Tadangpalie

Berita Wajo Terkini
Kamis, 26 Maret 2015 | 23.01.00 WIB Last Updated 2015-07-26T23:38:49Z
WAJOTERKINI.COM --- Lagi-lagi sijago merah mengamuk, kali ini rumah panggung milik Jamain, Kamis 26 Maret 2015, sekira pukul 04.15 wita (dini hari) di Toddang Salo Desa Tadangpalie Kecamatan Sabbangparu Kabupaten Wajo.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Wajo, Alamsyah menyebutkan, Tim Pemadam Kebakaran BPBD Wajo menurunkan empat armada kebakaran ke Tempat Kejadian Perkara (TKP), untuk menjinakkan si jago merah.

"Karena kejadiannya subuh, tak ada aktifitas di dapur, jadi kita simpulkan kebakaran itu terjadi karena diduga karena kosleting listrik, hanya satu rumah, tapi rumah besar,"ungkap Kepala BPBD Wajo, Alamsyah.

Tak ada korban jiwa dalam kejadian kebakaran tersebut. Namun kerugian material ditaksir hingga Rp200 juta rupiah. Alamsyah menambahkan, pemilik rumah tak mampu berbuat banyak pasalnya kejadian kebakaran tersebut terjadi saat masih tertidur pulas.

"Untungnya pemiik rumah segera terbangun saat merasa hawa panas dari kobaran api. Ada empat armada yang kita turunkan, anggota baru kembali merapat di posko sekira pukul 07.10 wita (pagi hari),"tutupnya.(wt-chal).
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Sijago Merah Amuk Satu Unit Rumah di Tadangpalie

Trending Now