SPACE IKLAN

SPACE IKLAN

Lomba Karnaval Cilik Semarakkan HUT RI ke 71

Jumat, 12 Agustus 2016 | 19.01.00 WIB Last Updated 2016-08-12T11:01:57Z


 
Pelepasan peserta  Lomba Karnaval Cilik Semarakkan HUT RI ke 71


WAJOTERKINI.COM ,Soppeng -- Semarak HUT RI ke 71 mulai nampak di Kab. Soppeng. Pemerintah Kabupaten Soppeng melalui Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Dikmudora) menggelar lomba karnaval yang pesertanya diikuti oleh anak-anak pelajar Kab. Soppeng.

Ribuan peserta yang merupakan anak pelajar dari Kelompok Bermain, TK dan SD nampak memadati dan start di lapangan Gasis, Kamis (11/08/2016) dan dilepas secara resmi oleh Wakil Bupati Soppeng, Supriansa. Peserta melakukan karnaval dengan menggunakan ragam busana nusantara mengitari ruas jalan di seputaran lapangan Gasis, kota Watansoppeng.

“Pesertanya dari seluruh kelompok bermain, TK dan siswa kelas 1 tingkat SD lingkup kecamatan Lalabata, ada juga dari perwakilan seluruh kecamatan lainnya,” ujar panitia yang juga kepala Seksi Olahraga Dinas Dikmudora, Alfian Partisin.

Ini Dalam rangka HUT RI ke 71, Dikmudora menyelenggara karnaval dan gerak jalan, pagi ini karnaval dan sore nanti ada juga lomba gerak jalan Siswa tingka SMA dan akan ada Piala dan sertifikat bagi pemenang lomba ini nantinya” tambah Alfian Partisin. Rencananya lomba karnaval dan gerak jalan juga akan diadakan disetiap kecamatan lingkup Kab. Soppeng. Perlombaan tersebut akan dinilai dan pemenangnya akan mendapatkan piala dan sertifikat dari panitia.(wt-ad)
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Lomba Karnaval Cilik Semarakkan HUT RI ke 71

Trending Now