SPACE IKLAN

SPACE IKLAN

Warga Dahlia Keluhkan Galian Gunung, BLHD: Kita Sudah Minta Dihentikan

Senin, 27 Juni 2016 | 23.24.00 WIB Last Updated 2016-06-27T15:26:23Z



Penggalian Gunung dikeluhkan warga Jalan Dahlia

WAJOTERKINI.COM --- Dampak pengerukan gunung yang diduga tak berijin berada di Jalan Dahlia, Kelurahan Lapongkoda, Kecamatan Tempe, Kabupaten Wajo mulai dikeluhkan warga sekitar.

Warga sekitar mengeluh akibat tanah dari galian tersebut, longsor dan terbawa arus hingga kedalam rumah warga setempat pada musim penghujan seperti saat ini.

"Saat hujan tiba, tanah yang sudah di keruk itu bisa membahayakan kita dan tanahnya ikut mengalir ke pemukiman kami,"ungkap R diaminkan Ar. Senin 27/6/2016.

Sementara Kepala Bidang Pertambangan Badan Lingkungan Hidup Daerah (BLHD) Kabupaten Wajo, Soni mengatakan sudah melakukan pemeriksaan. Karena tak mengantongin izin, pihaknya sudah meminta pihak pemilik agar menghentikan penggalian kategori tambang C tersebut.

"Meskipun kami tau sudah ada intervensi dari pihak pengembang tapi tetap kita minta hentikan karena seharusnya juga perizinan turunkan tim teknisnya dan Tataruang apakah ada ijin perumahan di lokasi tersebut,"kata Soni.(wt-gb)

Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Warga Dahlia Keluhkan Galian Gunung, BLHD: Kita Sudah Minta Dihentikan

Trending Now