Kamis 13 Maret 2025

SPACE IKLAN

SPACE IKLAN

Jelang Ramadan Polres Wajo Gelar Lomba Santri

Jumat, 27 Mei 2016 | 19.03.00 WIB Last Updated 2016-05-27T11:07:28Z

Kapolres Wajo AKBP Noviana Tursaturohmad bawakan sambutan

WAJOTERKINI.COM --- Menjelang bulan suci ramadan, jajaran Kepolisian Resort Polres Wajo menggelar serangkaian lomba di Aula Sandi Mapolres Wajo, Jumat 27/5/2016. Kegiatan tersebut dikemas dalam program Lomba Santri.

"Kegiatan ini merupakan program kerja bapak Kapolda Sulsel dalam rangka Bulan Suci Ramadhan 1437 H yang dilaksanakan diseluruh jajaran polda sulsel sehingga dapat implementasikan dilapangan oleh anggota polri,"ujar Kapolres Wajo AKBP Noviana Tursaturohmad.

Dalam kegiatan Lomba Santri, panitia membuka Lomba Adzan, Lomba Tilawatil Qur`an dan Lomba Dai Cilik. Lomba Adzan diikuti oleh masing - masing perwakilan dari Bagian, Satuan dan Polsek jajaran Polres Wajo.

"Lomba Tilawatil Qur'an yang diikuti oleh Bhayangkari, Putra Putri Polri, Mahasiswa / Pelajar dan Masyarakat Umum dan Lomba Da'i Cilik yang diikuti oleh siswa siswi tingkat Sekolah Dasar (SD) di wilayah Kabupaten Wajo,"kata Noviana.(wt-dam)
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Jelang Ramadan Polres Wajo Gelar Lomba Santri

Trending Now