Jum'at 14 Maret 2025

SPACE IKLAN

SPACE IKLAN

Pimpinan Madrasah Dikumpulkan di Hotel ?

Berita Wajo Terkini
Sabtu, 19 Maret 2016 | 21.48.00 WIB Last Updated 2016-03-19T13:48:08Z

WAJOTERKINI.COM ,Makassar --- Sejumlah Kepala Madrasah Tsanawiyah lingkup Kementerian Agama Kabupaten Wajo mengikuti kegiatan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB KS/M) SMP/MTs Provinsi Sulawesi Selatan (peserta tahun 2014) In Service Learning 2 oleh pusat pengembangan dan pemberdayaan pendidik dan tenaga kependidikan metematika, di Grand Clarion Hotel- Makassar, 17 Maret 2016 hingga 19 Maret 2016.

Kegiatan ini diiikuti oleh Bapak Pengawas Madrasah Kemenag Kabupaten Wajo Musbahaeri dan sejumlah Kepala MTs yaitu Subairi ( Kamad MTs DDI Paria), Muhammad Haderawi (Kamad MTs As'Adiyah Putera II Sengkang) Muh. Ardy (Kamad MTs Muhammadiyah Sengkang) M. Rasyidi ( Kamad MTs As'Adiyah 45 Londra) Amiruddin (Kamad MTs As'Adiyah 34 Doping).

Semangat dan antusias para peserta tampak ketika masing-masing peserta mempersentasikan materi OJL ( On The Job Learning) sebagai tugas individu, diantara materinya adalah RKJM (rencana kerja jangka menengah) dan Supervisi Akademik.

Kegiatan ini berlangsung dengan baik dan lancar sesuai dengan harapan seluruh stakeholder, mudah-mudahan kegiatan ini selesai dengan aman tanpa suatu kendala apapun.(wt-haz)

Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pimpinan Madrasah Dikumpulkan di Hotel ?

Trending Now