
WAJOTERKINI.COM, Soppeng -- Tiap pengguna Jalan Pemuda, Watansoppeng, Minggu (1/11) sore tadi dicegat tim Srikandi pasangan Cabup dan Cawabup Soppeng, Andi Kaswadi Razak - Supriansa Mannahau (Akar Super).
Pengguna jalan yang dicegat dan langsung diberikan setangkai bunga. Sontak saja aksi para perempuan-perempun cantik itu mengundang simpati masyarakat Watansoppeng.
Relawan Akar Super yang ikut membagiakan bunga mengungkapkan, kegiatan ini merupakan bentuk komitmen Akar Super dalam mewujudkan Pilkada damai di Bumi Latemmamala.
"Aksi simpatik damai, menolak black campaign dan money politik," ungkap Merly Iswita.
Merly menambahkan, simbol bunga merupakan lambang kelembutan dan kedamaian, sifat itulah yang selalu ditanamkan oleh pasangan Akar Super beserta seluruh tim dan relawannya.
"Intinya mari ciptakan pilkada damai jangan ada black campaign dan money politik,"tegas Merly.
Terpisah, Juru bicara paslon Cabup dan Cawabup Soppeng, Lutfi Halide - Andi Zulkarnain Soetomo (LHD-Azas), Djusman AR mengatakan, dalam sehari pihaknya baru mengunjungi empat titik.
"Sementara kami kampanye ini. Sekarang sudah empat titik lewat. Sekarang di Jalan Kesatria," ungkapnya.(wt-ais)
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia