Kedatangan rombongan tim penilai lomba desa dan kelurahan untuk melakukan penilaian terhadap dua daerah yang mewakili Wajo ke tingkat Provinsi tahun ini.
Idham, Lurah Tancung Kecamatan Tanasitolo mengatakan mayoritas masyarakat berpropesi sebagai petani dan sikap gotong royong masih menjadi prioritas dalam hidup bermasyarakat," ujarnya
Wakil Bupati Wajo HA Syahrir Kube Dauda mengatakan apa yang digambarkan dalam laporan itu sudah mampu meraih juara akan tetapi penilaian bukan hanya dari segi laporan akan tetapi tim akan melakukan verifikasi dilapangan terkait laporan tersebut.
"Verifikasi akan dilakukan secara cermat dan itu akan dilakukan oleh tim verifikasi dari provinsi," kata Wakil Bupati Wajo itu
Sementa Tim penilai dari Provinsi Sulawesi Selatan Rais Rahman saat melakukan kunjungan penilaian di Kelurahan Tancung memaparkan sejumlah indikator yang menjadi penilaian dalam lomba desa dan kelurahan.
Indikator tersebut di antaranya kelembagaan masyarakat, partisipasi masyarakat, ekonomi masyarakat, pemberdayaan kesejahteraan keluarga, keamanan dan ketertiban masyarakat hingga indikator pendidikan masyarakat.
"Saya yakin Desa Lempa dan Kelurahan Tancung bisa juara mengingat bapak Wakil Bupati punya pengalaman dalam hal lomba desa dan kelurahan," ujar Rais, Selasa 5 Mei kemarin.(wt-rus).
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia