Hingga kini, data Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Wajo sudah ada 2,5 hektare kolam pengembagan budidaya ikan koi. Ikan hias yang memiliki nilai tinggi tersebut terus dibudiyakan masyarakat Wajo.
Kordinator Tim Penyuluh Perikanan Kabupaten Wajo, Andi Bambang mengatakan, potensi ikan koi sangat bagus. Harga per ekor untuk ukuran 10 cm mencapai Rp10 ribu hingga Rp15 ribu, harga tersebut juga tergantung corak warnanya, makin bagus coraknya semakin tinggi nilainya.
Andi Bambang mengatakan, pasaran ikan hias cukup tinggi karena ikan impor. Pemasaran ikan koi saat ini sampai Soppeng, Bone, dan Sidrap. Pembudidayaan belum terlalu jauh karena belum ada cara kalau dikirim terlalu jauh.
Salah satu pembudidaya ikan koi, Riswan mengaku, untuk pembudidayaan ikan koi waktu yang diperlukan kurang lebih 3-4 bulan baru bisa panen. Namun, kendala yang sering dihadapi masalah air."Kalau masalah yang utama adalah masalah air. Karena saya harus memompa dari danau tempe,"ujarnya.(wt-chiwang).
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia