![]() |
Menteri PP dan PA Republik Indonesia, Yohana Susana Yambise |
WAJOTERKINI.COM ,Soppeng -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Soppeng tengah mempersiapkan penyambutan Menteri Pemberdayaaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PP & PA), Yohana Susana Yembise dijadwalkan tiba Rabu 3/8/2016 malam.
Persiapan Pemkab Soppeng menyambut kedatangan Mentri PP &PA terlihat saat Kabag Humas dan protokol Pemda Soppeng melakukan rapat dengan stafnya di Ruang Kabag Humas Pemda Soppeng, Selasa, 2/8/2016 siang tadi.
”Pertemuan ini membahas pembagian tugas di beberapa tempat kegiatan terkait kunjungan menteri PP&PA” Ujar Ilham Kabag Humas dan protokol Pemda Soppeng.
Rencananya, kunjungan Menteri PP & PA RI akan disambut oleh Bupati Soppeng dan Wakilnya serta sejumlah Muspida di Villa Yuliana, dalam prosesi Wenni Madduppa Tuwana (penyambutan dengan tarian) dan keesokan harinya melakukan beberapa kegiatan.
Berikut jadwal kunjungan Menteri PP & PA RI di Kabupaten Soppeng
3 Agustus 2016, Pukul 21.30 – 22.30 wita
* Penyambutan di Villa Yuliana Pukul
* Istirahat Malam Pukul 23.00 wita
4 Agustus 2016 Pukul 08.00 -12.00 wita
* Kunjungan ke TK Pertiwi
* Menyaksikan penandatanganan MoU antara Pemkab dan Bulog
* Launcing Kartu Manca
* Pengukuhan Pemuda Pendidikan
* Penandatanganan prasasti oleh mentri PP dan PA dan Bupati Soppeng
* Kunjungan Taman Kalong
* Penandatanganan Deklarasi menuju Kabupaten Soppeng layak anak.
* Menyaksikan kegiatan bergambar anak di taman Kalong
* Kunjungan SD Negeri I Lamappoloware
* Kunjungan SMP Negeri I Watansoppeng
* Kunjungan ke Puskesmas Sewo
* Seminar sehari tentang Soppeng menuju kabupaten layak anak.
* Jamuan Makan siang di Ruang Pertemuan Lapangan Gasis kota Soppeng
Pukul 14.00 – 16.00 wita
* Kunjungan ke SMP Negeri I Donri-donri
Pukul 16.00 wita
* Menuju Parepare Jalur Donri-donri Soppeng Sidrap.(wt-ais)
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia