Suasana pelayanan di Disdukcapil Kabupaten Wajo |
WAJOTERKINI.COM --- Berbagai fasilitisasi terus ditingkatkan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Wajo, untuk mengurai antrian yang terus membludak setiap harinya.
"Pelayanan ini, setiap hari antri terkecuali hari libur dan untuk yang sudah dilakukan pembangunan proses pelayanan semakin baik dan tidak seperti yang dulu,"kata Kepala Disdukcapil, Dahniar Gaffar.
Masih kata Dahniar Gaffar, pelayanan dibagian permohonan KTP, Kartu Keluarga dan Akta Kelahiran, setiap hari terus meningkat sehingga antrian panjang terkadang tak dapat dihindari. Pihaknya lalu berinisiatif membangun ruangan yang nyaman bagi pemohon.
"Namun sekarang pelayanan sudah kita tingkatkan dengan membangun ruang pelayanan yang nyaman dan aman, ruang seperti layaknya pelayanan di perbankan, nomor antrian yang beurutan secara otomatis, ruang yang ber ac dan tempat duduk yang empuk, meskipun ini masih tahap uji coba,"terang Dahniar Gaffar.(wt-gb)
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia