Kamis 13 Maret 2025

SPACE IKLAN

SPACE IKLAN

Libur Lebaran, Wisata Budaya Di Tosora Banjir Pengunjung

Senin, 11 Juli 2016 | 01.31.00 WIB Last Updated 2016-07-10T17:31:23Z



Suasana Masjid Kuno dan Makam Syeikh d Tosora, Minggu 10/7/2016

WAJOTERKINI.COM --- Pasca mendapat anggaran renovasi dari pemerintah pusat, objek wisata budaya dan relegi yang berada di Desa Tosora, Kecamatan Majauleng, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan mendadak dipadati wisatawan, baik dari dalam maupun luar Kabupaten Wajo.

Informasi yang dihimpun, objek wisata yang berada tepat di timur ibukota Kabupaten Wajo itu terdapat Masjid Kuno yang konon perekatnya dari kuning telor, sehingga warga sekitar menyebutnya masiji tello e. Tempat tersebut hanya berisar 13 kilometer dari pusat kota Sengkang.

"Baru juga kami buka lagi untuk umum karena sempat ditutup saat area wisata relegi budaya ini direnovasi ole pemerintah pusat. Tempat ini masih kurang lahan parkiranya kalau didalam area sudah bagus kondisinya,"terang penjaga makam, Alang.

Ditambahkan Alang, Masjid Kuno tersebut diyakini juga telah dibangun  sekitar tahun 1621 oleh Syeckh Jamaluddin Akbar Husain. tempat tersebut juga kata Alang sempat dikunjungi Presiden kelima, KH Abdul Rahman Wahid (Gusdur)

Selain masjid kuno, di area tersebut juga terdapat makam Assyiekh Al-Habib Jamaluddin Al-Akbar Al-Husein. Assyiekh Al-Habib Jamaluddin diyakini merupakan cucu ke sembilan Rasulullah Muhammad SAW.

"Keyakinan penduduk setempat Syeckh Jamaluddin Akbar Husain punya hubungan darah dengan Nabi Muhammad. Ini merupakan salah satu peninggalan sejarah dari puluhan peninggalan sejarah lainnya di Desa Tosora yang  masuk dalam cagar budaya menjadi sejarah nasional,"ungkap seorang persiarah asal Manado, Anto.(wt-ken)
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Libur Lebaran, Wisata Budaya Di Tosora Banjir Pengunjung

Trending Now