![]() |
Pertandingan Bola Volly di Potren DDI Paria |
WAJOTERKINI.COM --- Pondok Pesantren Al-Mukhlisin DDI Paria mengadakan latihan bola voly rutin. Itu merupakan salah satu rutinitas yang senantiasa direalisasikan oleh santri Pondok Pesantren Al-Mukhlisin DDI Paria baik pada tingkatan Madrasah Tsanawiyah (MTs) maupun Madrasah Aliyah (MA) sebagai implementasi dari sebuah adagium atau pepatah latin yang berasal dari sebuah mahakarya seorang pujangga Romawi.
Decimus Iunius Iuvenalis, yaitu Satire X mengatakan bahwa “Mensana end Corporisano” “Di dalam tubuh yang kuat terdapat jiwa yang sehat”, dalam bahasa Inggris biasa diartikan "a sound mind in a sound body" or "a healthy mind in a healthy body". Hal ini juga sangat relevan dengan Sabda Rasulullah SAW dalam hadisnya “Ajarilah anak-anak kalian berkuda, berenang dan memanah” (HR. Bukhari/Muslim), dalam artian, hal tersebut merupakan teknik latihan ketahanan dan ketajaman fisik bagi tubuh manusia dan juga terkandung 3 (tiga) hal di dalamnya yaitu Keselamatan, Kesehatan fisik dan Kesehatan Emosional.
Pontren Al-Mukhlisin DDI Paria sangat konsen membina santri pada tiga dimensi kecerdasan yaitu Kecerdasan spiritual (Spiritual quotient), Kecerdasan intelektual (Intelligent quotient), Kecerdasan emosional (Emotional quotient) dan ditambah dengan Kesehatan fisik. Dimensi Kesehatan fisik dengan berolahraga secara teratur untuk menciptakan kebugaran pada tubuh juga dapat menciptakan kecerdasan emosional yang baik dan terkontrol, dimensi intelektual dan spritual dengan mengikuti seluruh kegiatan belajar mengajar (KBM) di kelas, asrama, dan pengajian rutin di masjid.
Keempat dimensi ini harus diintegrasikan dalam diri santri agar menjadi santri yang berkarakter Qurani dan islami dan bisa memfilter diri dari faham-faham extrim dan radikal sebagaimana yang marak belakangan ini. (wt-hmz)
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia