![]() |
Kondisi mobil dan motor yang tabrakan |
WAJOTERKINI.COM --- Kecelakaan hebat terjadi di persimpangan Jalan Andi Oddang dengan Jalan Puangrimaggalatung Sengkang Kelurahan Padduppa Kecamatan Tempe Kabupaten Wajo. Kecelakaan lalu lintas tersebut, melibatkan pengendara motor dan mobil, Sabtu 12/12/2015.
Akibat kecelakaan hebat tersebut, kemacetan pun tak terhindarkan di Jalan utama Kota Sengkang itu. Berdasarkan penulusuran awak media ini, kecelakaan terjadi saat kedua pengendara bertemu di persimpangan.
Berawal dari kendaraan roda empat bernopol DW 789 OO yang dikemudikan Andi Aidil melaju dari Jalan Andi Oddang belok kiri ke arah Jalan Jenderal Sudirman tiba tiba saja pengendara roda dua bernopol DD 4442 MQ yang dikendarai Jafar berboncengan dengan anaknya menabrak bagian depan mobil.
"Saya sudah keluar dari Jalan Andi Oddang mau belok baru ada
motor kencan dari arah sana katanya menghidari bemor dan menabrak mobil,"kata Andi Aidil.
Pantauan media ini ban motor Honda jenis Supra itu masuk kedalam ban depan mobil Toyota jenis Inova, akhirnya mereka kesulitan untuk melepaskan kaitannya, sehingga macet panjang terjadi. Kedua pengendara yang terlibat tabrakan sempat bersitegang karena masing-masing bertahan merasa benar.
"Makanya kalau belok diprapatan hati-hatiki pak, lihat lihat dulu baru maju inikan jalan poros,"kata keluarga si pengendara.
Selain kerusakan yang dialami kedua kendaraan tersebut, boncengan Jafar yang juga kepala dusun Lempa itu dilarikan kerumah sakit umum karena mengalami kesakitan di tangan. Sementara kasus ini sudah ditangani pihak Polisi lalulintas Polres Wajo.(wt-gb)
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia