![]() |
Super saat orasi dialogis |
Kader Partai Gerindra yang kemungkinan dimaksudnya yakni Anggota DPRD dari fraksi Gerindra Soppeng yang harusnya hadir dalam kampanye itu, Ketua DPRD Soppeng, Andi Patappaunga Soetomo dan anggota Andi Endang S.
Pihaknya pun meminta agar kader Partai besutan Prabowo Subianto itu serius dan mendukung penuh pasangan Cabup dan Cawabup Soppeng, Andi Kaswadi Razak - Supriansa Mannahau (Akar Super) di Pilkada Soppeng. "Kami minta anggota DPRD Soppeng dari fraksi Gerindra mendukung penuh Akar Super. Ini penegasan" kata Taufiq Kahar.
Taufiq menambahkan, ini peringatan buat legislator Gerindra Soppeng yang tidak pernah menghadiri kampanye dialogis Akar Super. Menurutnya, legislator harus loyal kepada partai bukan kepada figur tertentu."Kader Gerindra harus loyal dengan partai bukan dengan seseorang," ungkap Taufiq.
Taufik Kahar mengungkapkan, kampanye dialogis oleh Akar Super harusnya selalu diikuti dua anggota DPRD Soppeng karena wilayah atau zona kampanye sama dengan wilayah pemilihan anggota legislatif 2014 lalu.
"Tadi siang waktu Akar Super kampanye dialogis harusnya ada anggota fraksi Gerindra tetapi ini tidak ada. Ini catatan buat kami dan akan menjadi pertimbangan," kata Taufiq.(wt-ais)
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia