SPACE IKLAN

SPACE IKLAN

Sebanyak 22 Petahana Tumbang di Pilkades Wajo

Berita Wajo Terkini
Minggu, 03 Mei 2015 | 07.30.00 WIB Last Updated 2015-05-02T23:30:01Z
WAJOTERKINI.COM---Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak, Kamis, 30 April 2015. masih  menjadi milik para petahana atau incumbent. Dari 80 incumbent yang bertarung  pada Pilkades hanya 22 yang tumbang.

Sementara 62 sisanya masih terlalu tangguh bagi lawan-lawannya. Incumbent 22 yang tumbang merata di sejumlah kecamatan. Seperti di Kecamatan Pitumpanua 3 incumbent, Belawa 2 incumbent, Majauleng 4 incumbent, Sajoanging 3 incumbent, Gilireng 3 incumbent, dan masing-masing satu incumbent di Takkalalla, Sabbangparu, Pammana, Tanasitolo, Keera, Maniangpajo, dan Penrang.

Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat, Pemerintahan Desa dan Kelurahan (BPMPDK) Kabupaten Wajo, Syamsul Bahri mengatakan, pelaksanaan pilkades berjalan lancar. Tak ada gesekan-gesekan yang selama ini ditakutkan."Alhamdulillah semuanya lancar,"ucap Syamsul Bahri.

Usai pemilihan, kata Syamsul Bahri, tahapan selanjutnya masih perampungan data di Panitia Pemilihan Kepala Desa (PPKD), setelah rampung, hasilnya diserahkan ke BPMPDK.

Hasilnya itu akan diserahkan ke Bupati untuk disahkan, lalu dilakukan pelantikan."Kita target bulan ini kita lantik 108 kepala desa yang terpilih. Namun, tanggalnya belum kita tentukan,"ujarnya.

Syamsul Bahri pun berharap semua kepala desa yang terpilih bisa bekerja maksimal untuk memajukan daerahnya masing-masing."Selamat bagi yang terpilih semoga bisa mengemban amanah yang diberikan masyarakat,"ujarnya. 

Berikut Nama Kecamatan dan Desa yang Incumbennya yang tumbang dalam Pilkades ini:

Kecamatan Penrang – Desa Makmur
Kecamatan Maniangpajo – Desa Kalola
Kecamatan Keera – Desa Labawang
Kecamatan Tanasitolo – Desa Pakkanna
Kecamatan Gilireng – Desa Arajang, Maminasae, Lamata
Kecamatan Sabbangparu – Desa Benteng Lompoe
Kecamatan Pammana – Desa Lapaukke
Kecamatan Takkalalla – Desa Leweng
Kecamatan Sajoanging – Desa Salobulo, Towalida, Barangmamase
Kecamatan Majauleng – Desa Tengnga, Tajo, Lamiku, Tellulimpoe
Kecamatan Pitumpanua – Desa Tellesang, Lompoloang, Simpellu
Kecamatan Belawa – Desa Sappa, Wele’e. (wt-chiwang)
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Sebanyak 22 Petahana Tumbang di Pilkades Wajo

Trending Now