Kamis 20 Maret 2025

SPACE IKLAN

SPACE IKLAN

Bumi Cakkuridi Sentra Sumber Gas, Miliki Jalan Yang Rusak Parah

Berita Wajo Terkini
Jumat, 10 April 2015 | 10.18.00 WIB Last Updated 2015-07-26T23:38:49Z
Jalan disepanjang Gilireng rusak parah
WAJOTERKINI.COM, Gilireng: --- Meski salah satu sumber gas di Wajo berada di Bumi Cakkuridi Kecamatan Gilireng. Namun, ironisnya, jalan disekitar rusak parah.

Kondisi jalan di Kecamatan Gilireng sangat memprihatinkan. Pasalnya,jalan yang menghubungkan tiga desa yakni Desa Poleonro, dan Desa Abbatireng serta Kelurahan Gilireng bak "ranjau" bagi pengguna jalan. Sehingga pengendara yang melintas harus ekstra hati-hati.

Salah seorang warga setempat, Awan (20) mengaku, kondisi jalan yang rusak dan berlubang itu, sudah berlangsung cukup lama, namun belum pernah diperbaiki. Alhasil, banyak pengendara yang terjatuh karena jalan yang semakin rusak tanpa perhatian baik dari pemerintah maupun pihak perusahaan gas.

"Saya pernah terjatuh saat melintasi tanjakan di lacilare depan pintu gerbang kelurahan gilireng. untungnya saya hanya luka ringan dan bagian depan motor rusak,"ucapnya

Senada, Linda (38) mengaku, jalan poros Gilireng ini sudah banyak memakan korban. Untungnya tak sampai menelan korban jiwa.

"Sudah banyak mi ndi yang jatuh disini. Bahkan tiga hari yang lalu seorang anak sekolah terguling karena motornya masuk lubang di tanjakan itu,"tegasnya.

Namun warga sekitar masih harus lebih bersabar untuk menikmati jalan mulus. Pasalnya,tahun ini Dinas Pekerjaan Umum (PU) belum menganggarkan perbaikan jalan poros gilireng.

Sekretaris PU,Ahmadi mengatakan, setiap perbaikan jalan biasanya melalui Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang). Dari usulan itulah PU menindaklanjuti.

"Biasanya dalam setiap perbaikan jalan sistem yang di pergunakan dari bawah keatas.Maksudnya,masyarakat mengusulkan di musrenbang dari usulan itu pihak PU menindak lanjuti,Namun tetap akan diperhatikan," kata Ahmadi.(wt-ibe).
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Bumi Cakkuridi Sentra Sumber Gas, Miliki Jalan Yang Rusak Parah

Trending Now