Salah satu dukungan untuk Jokowi - JK datang dari Relawan yang menamakan dirinya Jokojek mendeklarasikan dukungannya terhadap Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo alias Jokowi dengan mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) untuk diusung menjadi calon presiden dan calon wakil presiden pada Pemilu Presiden (Pilpres) 2014. Koordinator Jokojek Radius Anwar mengatakan, keduanya memiliki kecocokan yang ideal.
"Jokowi adalah sosok yang mampu memenuhi harapan rakyat, ditambah didampingi wakil uang tepat, yang akan mendukug kebijakan beliau akan sangat menguntungkan rakyat," ujar Radius dalam pernyataan persnya saat deklarasi di Cilandak, Jakarta Selatan, Minggu (20/4/2014).
Dia mengatakan, dua tokoh tersebut bebas dari catatan masa lalu yang mungkin akan menjeratnya jika terpilih menjadi presiden dan wapres. Ditambah, kata dia, keinginan rakyat agar Jokowi jadi presiden sangat besar.
"Ketika pemimpin tidak punya masa lalu, dia akan fokus menjalankan program menyejahterakan rakyat. Kehendak arus bawah juga sangat besar," lanjut Radius.
Dia menuturkan, untuk memuluskan langkah Jokowi-JK menjadi capres dan cawapres, Jokojek akan melakukan konsolidasi ke daerah-daerah untuk mendorong keyakinan publik pada keduanya. Dengan begitu, kata Radius, Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan akan tergerak untuk memasangkan Jokowi dan JK.
"Kalau bangsa ini sudah menginginkan, partai mau ke manakan keinginan bangsa?" katanya. (inet/kps)
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.
Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia