Kamis 13 Maret 2025

SPACE IKLAN

SPACE IKLAN

Burhanuddin Borong Ikan di Pasar Mini

Berita Wajo Terkini
Senin, 02 September 2013 | 19.17.00 WIB Last Updated 2013-09-02T11:18:27Z
WAJOTERKINI.COM --- Hari pertama kampanye, pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Wajo A Burhanuddin Unru – A Syahrir Kube Dauda (ASYIK) borong ikan di pasar mini, akibat-nya, warga berebutan bagi-bagi ikan di pasar mini Sengkang, Senin, 2/9.
Pengunjung pasar yang tadi-nya hanya fokus berbelanja, spontan menyerbu pasangan ASYIK untuk mendapat ikan dari calon Incumbent Bupati Wajo ini.
Selain itu, warga juga berebutan untuk bersalaman dengan Burhanuddin Unru dan Syahrir Kube. Tidak itu saja, sesekali warga juga mencubit lengan calon incumbent ini sebagai tanda keakraban mereka.
Jubir ASYIK, Baso Oddang mengatakan, kunjungan kandidat ASYIK di pasar mini Sengkang memang dijadwal lebih awal. Alasan-nya, dipasar tradisional itu-lah dianggap sebagai basis terbesar pasangan ASYIK di Kota Sengkang..
Baso juga mengutarakan, di-pasar itu-lah, A Burhanuddin Unru banyak menimba pengalaman tentang kehidupan masyarakat kecil, kehidupan kaum minoritas yang perlu mendapat perhatian agar ditingkatkan pendapatan dan taraf hidup-nya.
“Jauh hari, pasar mini memang di-jadwal sebagai titik pertama kunjungan pasangan ASYIK,” kata Baso.
Seusai melakukan blusukan di pasar mini Sengkang, rombongan ASYIK yang berjumlah ratusan kendaraan roda empat ini kemudian bergeser menuju Lajokka Kecamatan Tanasitolo.
Ditempat itu, Burhanuddin bersama wakil-nya, dijamu ratusan warga tanasitolo dalam kampanye dialogis-nya. Warga yang mengenakan kostum baju putih bertuliskan jargon ASYIK ini riuh-kan yel-yel ASYIK Menang, Teruskan Pembangunan. (Aci)
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Burhanuddin Borong Ikan di Pasar Mini

Trending Now