Senin 17 Maret 2025

SPACE IKLAN

SPACE IKLAN

Siswa SMA Negeri 3 Sengkang Dominasi Rangking Tertinggi se Kabupaten Wajo

Berita Wajo Terkini
Kamis, 19 Mei 2016 | 08.33.00 WIB Last Updated 2016-05-19T14:20:57Z


WAJOTERKINI.COM --- Siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 3 Sengkang dominasi rangking tertinggi pada Ujian Nasional (UN) tahun ajaran 2015/2016 ini. UN tingkat SMA terbagi tiga jurusan, yakni jurusan Bahasa, IPA dan IPS.

Data yang dihimpun dari Dinas Pendidikan Kabupaten Wajo, dari ketiga jurusan ujian nasioanal tahun ini, nilai tertinggi di dominasi siswa-siswi SMA Negeri 3 Sengkang.

Purnama Santi Marta siswi SMA Negeri 3 Sengkang, dengan perolehan nilai 444.0 berada di rangking 1 jurusan bahasa, rangking 2 yakni Muh Ismail Ali Sahid siswa SMA Negeri 3 Sengkang, nilai 368.0 sedangkan rangking 3 diraih Nirsya Ulul Asmy siswi SMA Negeri 3 Sengkang, nilai 361.5

Sedangkan dari Jurusan IPA yang berada pada posisi rangking 1 adalah Andi Aulia Rana Akasy siswi SMA Negeri 3 Sengkang, nilai 492.0, pada rangking 2 Faza Imam Utamam siswa SMA Negeri 1 Keera, nilai 484.5 dan untuk rangking 3 adalah Muh Syawaluddin siswa SMA Negeri 1 Pitumpanua, nilai 481.5

Untuk jurusan IPS, Reski Wahyuni siswi SMA Negeri 1 Keera, nilai 486.0 menempatkan dirinya pada rangking 1, sementara yang berada pada rangking 2 Risna Febrianti siswi SMA Negeri 1 Majauleng, nilai 485.0 disusul Nuhasana Kamaruddin siswi SMA Negeri 3 Sengkang, nilai 464.0 berada di pada rangking 3.

Data Dinas Pendidikan Kabupaten Wajo juga menyebutkan rangking teratas berdasarkan sekolah. SMA Negeri 1 Keera meraih rangking 1 dengan jumlah peserta 80, rangking dua SMA Negeri 1 Sabbangparu jumlah peserta 98 dan rangking tiga SMA Negeri 1 Pammana dari 158 siswa peserta ujian nasional.(wt-chal)

Ilustrasi UNBK SMA Negeri 1 Sengkang
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Siswa SMA Negeri 3 Sengkang Dominasi Rangking Tertinggi se Kabupaten Wajo

Trending Now