SPACE IKLAN

SPACE IKLAN

Si Jago Merah Kian Beringas di Wajo

Selasa, 25 Agustus 2015 | 08.43.00 WIB Last Updated 2015-08-25T00:43:00Z
WAJOTERKINI.COM --- Si Jago Merah kembali amuk rumah dikawasan padat penduduk di jalan Dahlia Sengkang Kecamatan Tempe Kabupaten Wajo, Selasa, 25 Agustus 2015, sekira pukul 02.10 wita dini hari.


Kebakaran kali ini meludeskan satu unit rumah panggung yang dijadikan gudang oleh pemiliknya, Hariadi. Meski tidak ada korban jiwa namun kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah.

Alasan klasik kosleting listrik nampaknya tidak berlaku untuk di dua lokasi peristiwa kebakaran kali ini, mengingat rumah yang terbakar sama sekali tidak memiliki akses listrik.

"Rumah itu hanya dijadikan gudang. Kata pemilik rumah biasanya kalau malam ada orang gila yang bermalam disitu. Kemungkinan dia merokok, lalu membuang puntung rokoknya atau bisa jadi obat nyamuk," kata Haidar yang berada dilokasi kebakaran.

Kejadian ini sempat membuat panik warga sekitarnya sebab kebakaran itu terjadi dikawasan kompleks perumahan Graha Dahlia diperparah warga sekitarnya dibangunkan kobaran api dan kepulan asap.

Tiga unit armada Pemadam Kebakaran (Damkar) BPBD Kabupaten Wajo diterjunkan guna menjinakkan si jago merah. Beberapa personil kepolisian dari Polsek Tempe nampak disiagakan demi mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

Dua jam sebelumnya, kebakaran juga terjadi sekitar pukul 23.45 wita dirumah kosong di Jalan Andi Parenrengi Sengkang, Kecamatan Tempe. Namun api tidak sempat membesar berkat kesigapan para awak Damkar Kabupaten Wajo yang dibantu warga sekitarnya.

"Satu malam ini saja ada dua kebakaran sekaligus yang terjadi warga diharapkan meningkatkan kewaspadaannya," kata Sandi.(wt-chal).
Dapatkan Berita Terupdate dari JBN Indonesia
Hak Jawab dan Hak Koreksi melalui email: jbnredaksi@gmail.com
- Pihak yang merasa dirugikan atas pemberitaan ini dapat mengajukan sanggahan/hak jawab.
- Masyarakat pembaca dapat mengajukan koreksi terhadap pemberitaan yang keliru.

Follow Instagram @jbnindonesia dan Fanspage JBN Indonesia
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Si Jago Merah Kian Beringas di Wajo

Trending Now